
Cara-cara untuk memanfaatkan media sosial untuk bisnis Anda
Saat ini banyak pebisnis online yang memanfaatkan media sosial sebagai platform untuk menjual produk-produknya. Apakah Anda salah satunya? Kalau iya, ada kiat-kiat agar media sosial Anda dapat menarik konsumen yang tadinya hanya ingin browsing saja jadi ingin membeli, lho. Check it out!
1. Gunakan Foto Customer
Gunakan atau sering-seringlah post foto customer yang telah membeli produk Anda sebelumnya. Foto ini bisa menjadi review atau testimoni yang terpercaya untuk calon pembeli Anda selanjutnya. Selain itu, foto tersebut juga bisa menjadi contoh bagaimana produk yang Anda jual jika dipakai oleh orang lain, seperti misalnya bila yang Anda jual adalah pakaian. Posting-an seperti ini akan meyakinkan para calon pembeli terhadap produk yang Anda jual.
2. Post Produk Secara Berkala
Ini sangat penting, buatlah jadwal yang pasti kapan Anda harus mem-post foto atau konten lainnya terkatit produk Anda. Misalnya 5 kali dalam sehari atau sesuaikan dengan kebutuhan Anda. Perhatikan juga prime time pada tiap-tiap media sosial, perkirakan kapan timeline Anda setidaknya banyak dilihat oleh para followers. Jika sudah menentukan, stick to the schedule! Karena menurut riset ada korelasi langsung antara seberapa sering sebuah pebisnis mem-post dengan tingkat pengunjung.
3. Analisis Data
Analisis berapa jumlah like, comment, dan juga share pada tiap konten Anda. Pemantauan ini akan membantu Anda dalam menentukan konten jenis apa yang paling berpengaruh terhadap para followers Anda. Jika Anda telah berhasil menganalisis data tersebut, gunakan konten yang paling banyak diminati oleh para followers namun jangan takut untuk mengeksplorasi hal-hal kreatif yang baru.