Tips agar tetap fokus dan produktif saat bekerja di rumah.
Mungkin banyak dari Anda yang menginginkan bekerja di rumah. Ini karena Anda tidak perlu memusingkan kemacetan, berdesak-desakan di angkutan umum, atau bahkan banjir. Meski bekerja di rumah, Anda tetap memerlukan ruang kerja kreatif. Pasalnya, bekerja di rumah bisa membuat Anda sulit memisahkan urusan pribadi dengan urusan pekerjaan. Agar tetap fokus dan produktif saat bekerja di rumah, berikut beberapa tips yang bisa Anda terapkan!
1. Tidak Terlalu Nyaman
Desainer kenamaan Clive Wilkinson yang dikenal sebagai arsitek dan desainer interior kantor pusat Google di Silicon Valley, Amerika Serikat, mengatakan, ruang kerja seharusnya dibuat tidak terlalu nyaman. Menurutnya, menggunakan kursi yang terlalu empuk atau sofa yang sangat nyaman di ruang kerja dapat memengaruhi produktivitas. Anda bisa merancang ruang kerja yang provokatif dan mampu membangkitkan kreativitas. Anda bisa meletakkan rak buku atau papan catatan di dinding ruang kerja Anda.
2. Pilih Perlengkapan yang Tidak Merepotkan
Anda mungkin menginginkan ruang kerja di rumah terasa seperti di kantor. Namun, ingat, tujuan Anda bekerja di rumah adalah agar pekerjaan Anda berjalan lebih nyaman dan mudah. Oleh karena itu, usahakan untuk tidak membeli perabotan yang terlalu besar dan berat, karena dapat menghalangi Anda mendekoras ulang ruangan jika sudah bosan. Belilah kursi kerja yang kecil, meja kerja minimalis, dan perabotan yang fleksibel.
3. Tata Meja Kerja
Membiarkan meja dipenuhi kertas tidak hanya memberikan kesan berantakan, tetapi juga membuat Anda sulit untuk fokus. Karena itu, susunlah barang-barang di meja kerja Anda serapi mungkin. Letakkan dokumen dan alat tulis pada tempatnya. Letakkan peralatan elektronik seperti printer di meja terpisah, agar tidak memenuhi meja kerja Anda.
4. Beri Sentuhan Personal
Barang-barang favorit dipercaya bisa menjadi penyemangat, tidak terkecuali bagi Anda yang bekerja di rumah. Anda bisa meletakkan barang-barang favorit Anda di meja kerja, selama itu tidak menyulitkan Anda, seperti action figure yang ditata rapi. Meski mungkin terkesan tidak profesional, akan tetapi sentuhan personal dari barang-barang kesukaan Anda juga bisa memacu semangat kerja.
5. Menyuguhkan Pemandangan Alami
Banyak pekerja yang mengaku lebih bersemangat saat ruang kerjanya menghadap ke jendela. Selain bisa merasakan hembusan angin dan cahaya matahari alami, Anda juga bisa melihat pemandangan di luar. Melihat lingkungan di sekitar tidak hanya dapat memperbaiki mood, tapi juga meningkatkan produktivitas.
Top Image by pixabay.com