Contact Us
Find Our Page
// Instagram
// Follow Us

3 Ponsel Android dengan Kamera Canggih (Part 2)

Isny DR.
01 February 2019
4.198

Smartphone dengan kamera terbaik.

Selain tiga ponsel Android dengan kamera canggih yang telah Alinear bahas sebelumnya, kali ini kami kembali membahas ponsel Android apa saja yang dilengkapi kamera berkualitas tinggi. Yuk, baca artikelnya!

1. HTC U12+
Ponsel keluaran produsen smartphone Taiwan ini dikemas dengan kamera belakang 12 MP + 16 MP. Sensor sudut lebar utama dilengkapi aperture f/1.75, sedangkan sensor telefoto kedua menggunakan aperture f/2,6. Kamera ini mampu mencapai 1,85-2x optical zoom dan zoom digital hingga 10x. Bahkan sanggup merekam video 4K pada 60fps, 1080p pada video gerak lambat 240fps, dan mendukung OIS. Kamera belakang ini juga digadang-gadang memiliki ultra fokus yang sangat akurat dan bisa menampilkan efek bokeh yang dalam.

Kualitas kamera HTC U12+ pun telah dikonfirmasi oleh DxOMark (sumber terkemuka pengukuran dan peringkat kualitas gambar independen untuk smartphone, kamera dan lensa) yang memberikan skor 103 poin atau lebih tinggi dari Huawei P20 yang mengantongi 102 poin.

2. Xiaomi Mi Mix 3
Ponsel flagship Xiaomi ini dilengkapi slider magnet untuk kamera selfie, empat kamera, dan layar 6,4 inch. Bagian belakang ponsel terhubung dengan bodi depan menggunakan slider magnet yang ketika terbuka akan memperlihatkan dua kamera depan, masing-masing 24 megapixel dan 2 megapixel. Ketika tak dipakai, maka kamera itu dapat disembunyikan.


Photo Source: https://www.theverge.com

Dua kamera belakang Mi Mix 3 mempunyai resolusi masing-masing 12 megapixel, di mana kamera utamanya menggunakan sensor IMX 363 dengan ukuran pixel 1,4 mikron dan lensa f/1,8. Sedangkan kamera kedua dengan lensa telenya mempunyai bukaan f/2,4 dan ukuran pixel 1,0 mikron. Xiaomi juga membenamkan Night Mode di Mi Mix 3 untuk mengambil foto long exposure secara handheld.

3. Google Pixel 3
Masih sama seperti pendahulunya, Pixel 3 mengandalkan keunggulan pada komponen kamera. Hasil foto tajam dengan warna natural dalam berbagai kondisi. Namun kamera belakang Pixel 3 belum mengadopsi tren dual-camera. Google justru memasang fitur ini untuk kamera depan (selfie) yang masing-masing beresolusi 8 megapiksel. Salah satu lensa kamera depan berguna untuk memotret wide-angle hingga 
97º. Dengan begitu, pengguna bisa membidik group selfie dengan maksimal atau selfie di depan pemandangan lebih mudah.


Photo Source: https://www.digitaltrends.com

Juga terdapat fitur Super Res Zoom yang menggunakan banyak bingkai dan AI (Artificial Intelligence) untuk memberikan foto akhir yang tajam, meski tanpa menggunakan optical zoom. Ini cocok untuk pengguna yang gemar mengabadikan momen secara malu-malu. Sedangkan fitur Night Shot yang tertanam telah meningkat tajam dari Pixel 2. 

Most Reads

You might also Like!

Editor's Choice

Follow and Join us today!

Follow us 👉 @alinear.id for more interesting updates, promos, and vouchers coming up!⁠

Follow us on Instagram Follow us on Instagram

Click the button below to request our Digital Media Partnership and Affiliate Program 2025. Sign up today to register your business with us. Let's align and shine together with Alinear Indonesia! ✨⁠

Sign Up Sign Up

*Terms & Conditions Applied.

img