Contact Us
Find Our Page
// Instagram
// Follow Us

8 Hal Mengejutkan Pijat Refleksi Bagi Kesehatan

Alinear Indonesia

Refleksikan tubuh Anda secara sempurna agar dapat merasakan 8 benefit ini! Baca selengkapnya!

Photo by Chris Jarvis on Unsplash
 
Refleksi merupakan salah satu pijak yang cukup banyak diminati. Selain memberikan relaksasi pada tubuh, refleksi juga memberikan beberapa manfaat pada kesehatan. Metode dari pijat refleksi mirip dengan akupuntur, namun tidak mengggunakan jarum dan digantikan dengan pijatan pada titik-titik yang terdapat pada tubuh Anda. Refleksi didasarkan pada prinsip bahwa area tubuh yang berbeda saling berhubungan melalui jalur energi. Ini umumnya dilakukan pada wajah, kaki, tangan, atau telinga.
 
Tahukah Anda bahwa ada 8 hal mengejutkan dari pijat refleksi. Apa saja? Yuk, tengok ke bawah ini.
 

Photo by Christin Hume on Unsplash
 
1. Pelepas Stress
Pijat refleksi dan perendaman kaki dapat membantu meredakan kecemasan. Hal tersebut karena kemampuannya untuk mendorong relaksasi yang dalam dan mengurangi stres pada pikiran. Dijelaskan juga bahwa, pada bagian kaki banyak saraf dan titik tekanan yang terhubung dengan organ dan sistem di dalam tubuh. Dengan merangsang titik-titik tersebut, dapat memicu pelepasan endorfin atau sering disebut dengan hormon yang dapat memberikan perasaan senang secara alami.
 
2. Meningkatkan Sirkulasi
Ternyata pijat reflesi telah terbukti meningkatkan sirkulasi darah dan fungsi tubuh secara keseluruhan. Stimulasi yang dapat memberikan pelebaran pada pembuluh darah, memberikan oksigen pada sel yang membantu membuang racun pada tubuh. Selain itu, membantu pemulihan agar lebih cepat sembuh, mengurangi peradangan dan dapat meningkatkan energi.
 
3. Tidur Yang Lebih Baik
Anda mungkin akan memasuki keadaan tenang dan rileks selama pijat refleksi yang mungkin membuat Anda tertidur. Apabila Anda memiliki masalah pada tidur, pijat refleksi akan memberikan efek yang positif, sehingga dapat memperbaiki pola tidur Anda. Karena refleksi dapat membantu meningkatkan kualitas tidur dengan mengurangi stres dan kecemasan, meningkatkan relaksasi, dan menyeimbangkan energi pada tubuh. Itulah mengapa refleksi dapat membantu untuk mengembalikan dan mengatur pola tidur sehingga tidur Anda akan terasa lebih nyenyak.
 
 
4. Pereda Sakit
Beberapa teknik dari refleksi terbukti membantu meredakan ketegangan dan nyeri. Bahkan terdapat manfaat juga bagi wanita yang sedang hamil. Namun, tetaplah bijak untuk melakukannya tidak terlalu berlebihan. Karena, refleksi juga dapat meningkatkan fungsi saraf dan mengurangi rasa sakit. Selain itu dapat membantu mengurangi beberapa hal-hal seperti meringankan sakit migrain, sakit punggung, radang sendi, dan/atau kram menstruasi. Apabila Anda sedang dalam masa hamil, sebaiknya infokan ke terapis Anda agar pijatan yang diberikan tidak membahayakan dan membuat tubuh mengalami cedera.
 
5. Boost Immune-System (Imun Tubuh)
Refleksi memperkuat sistem kekebalan dengan merangsang sistem limfatik. Atau, mempromosikan aliran dan drainase limfatik, pijat refleksi membantu menghilangkan racun pada tubuh, meningkatkan aktivitas sel kekebalan, dan juga meningkatkan fungsi kekebalan secara keseluruhan.
 
6. Meningkatkan & Memperbaiki Pencernaan
Selain itu, refleksi juga sangat bagus untuk mengatasi masalah usus, lho, terutama sembelit. Hal tersebut karena efek yang diberikan dari pijat refleksi dapat membantu meningkatkan dan memperbaiki sistem pencernaan, meringankan gejala gangguan pencernaan, dan kembung.
 

Photo by Mediamodifier on Unsplash
 
7. Mempercepat Pemulihan
Tidak hanya membantu mengatasi rasa sakit saja, pijat refleksi juga dapat membantu pemulihan kesehatan lebih cepat. Mungkin banyak orang yang tidak menyadarinya, namun dari pijatan kaki, Anda dapat mempercepat pemulihan apabila yang fungsinya adalah membantu mobilitas dan kelincahan pada organ dan tubuh Anda.
 
8. Bantuan Fungsi Saraf
Selain 7 poin di atas, ternyata pijat refleksi juga dapat meningkatkan fungsi saraf. Bahkan diperkirakan dapat membantu mengobati beberapa penyakit kronis serta neuropati pada beberapa atau sebagian orang.
 
Bagaimana? Terkejut bukan melihat efek positif dari pijat refleksi ini bagi tubuh? Pastikan Anda memilih tempat yang memang terbukti profesional, serta layanan yang sudah tidak diragukan lagi. Agar, relakasi dapat dirasakan secara sempurna!

Related Posts

Editor's Choice

Most Reads

Follow us on Instagram!

Follow us 👉 @alinear.id for more interesting updates, promos, and vouchers coming up! ✨

Or, click the button below to join and request the 2024 Alinear Indonesia collaboration & partnership program for your business and promotions.⁠

*Terms & Conditions Applied.

Contact us Contact us
img