Contact Us
Find Our Page
// Instagram
// Follow Us

Sensasi Rasa dan Suasana

Nadia Latief
21 August 2015
5.081

Rasakan sensasi 'meriah' sambil menyeruput kehangatan kuah soto yang lezat.

Jangan mengaku orang Indonesia jika tidak tahu soto. Ya, soto adalah salah satu makanan ciri khas Indonesia. Di Jakarta, entah berapa banyak penjual soto dengan aneka ragam jenis dan rasa. Tetapi warung soto yang satu ini ternyata tidak hanya menjual rasa saja tetapi juga sensasi. Namanya adalah Depot Soto Gebraak.

Depot Soto Gebraak memang berbeda dengan warung soto lainnya. Terbukti dari sensasi makan di dalam depot ini sendiri. Anda akan sering mendengar gebrakan dari sang pembuat soto yang menandakan bahwa hidangan telah siap diantar ke meja pengunjung. Tak heran Anda akan menghadapi saat-saat “mengejutkan” ketika menikmati sajian Soto asli Jawa Timur ini.

Walaupun depot ini tergolong jajanan kaki lima, Anda tetap akan menjumpai tempat yang bersih dan nyaman. Keaslian resep sotonya pun boleh diacungi jempol. Dengan harga yang relatif murah (kurang dari Rp30.000,-) Anda sudah akan puas dengan rasa soto ayam, daging, campur dan rawon yang sedap serta kehebohan gebrakan ciri khas Soto Gebraak.

Most Reads

You might also Like!

Editor's Choice

Follow and Join us today!

Follow us 👉 @alinear.id for more interesting updates, promos, and vouchers coming up!⁠

Follow us on Instagram Follow us on Instagram

Click the button below to request our Digital Media Partnership and Affiliate Program 2025. Sign up today to register your business with us. Let's align and shine together with Alinear Indonesia! ✨⁠

Sign Up Sign Up

*Terms & Conditions Applied.

img