Maxx Coffee, kopi lokal di bawah naungan Lippo Group menyajikan kopi kualitas terbaik dari Aceh hingga Papua.
Anda mungkin sudah pernah melihat kedai kopi dengan logo berwarna hijau dan putih yang menyerupai salah satu logo gerai kopi ternama di Indonesia? Eits, tapi kedai kopi yang satu ini menawarkan hal yang berbeda. Yup, Maxx Coffee hadir sebagai kedai kopi lokal dengan beragam pilihan kopi berkualitas Arabika grade A yang mayoritas 70% biji kopinya berasal dari daerah di Indonesia. Selebihnya ada yang diimpor dari Afrika dan Brazil.
Dikelola oleh PT Maxx Coffee Prima di bawah naungan Lippo Group, Maxx Coffee bekerjasama dengan petani kopi mulai dari Aceh sampai Papua untuk menyajikan kopi kualitas terbaik, beberapa di antaranya Aceh Gayo, Mandailing, Toraja, Flores, Kintamani, dan Jawa. Hal ini juga didukung dengan peralatan pembuat kopi yang canggih.
Gerai Maxx Coffee pertama didirikan di Cikarang, Jawa Barat, pada April 2015. Dengan pengemasan interior kafe yang bernuansa vintage, Maxx Coffee bercita-cita untuk menjadi ‘Melting Pot’ atau tempat yang nyaman untuk berkumpulnya beragam komunitas masyarakat. Karena itulah, beberapa gerai Maxx Coffee ada yang berkolaborasi dengan toko buku Books & Beyond dan dilengkapi fasilitas WiFi.
Impian Maxx Coffee untuk memenuhi kebutuhan dan gaya hidup masyarakat di Indonesia untuk ngopi muncul seiring dengan gencarnya ekspor biji kopi Indonesia ke Eropa dan berbagai belahan dunia lainnya. Hal itu membuat Maxx Coffee yakin dapat menyajikan kopi berkualitas yang sanggup bersaing dengan brand lainnya.
Sadar akan belum banyaknya kedai kopi ternama di daerah, Maxx Coffee pun sudah merangkul pasar di daerah seperti Ambon, Binjai Timur, Palembang, Medan, Manado, Batu, Surabaya, Bali Kupang, sampai Pulau Buton. Tapi tenang, Anda juga bisa menemukan di pulau Jawa seperti Bekasi, Bandung, Bogor, Jogja, Solo, dan Semarang.
Di Jakarta sendiri Anda bisa menemukan gerai Maxx Coffee di Plaza Semanggi, Lippo Mall Puri, Lippo Plaza Kuningan, Pejaten Village, Gajah Mada Plaza, Lokasari Square Plaza, Bandara Halim Perdana Kusuma, Pluit Village, dan Rumah Sakit Siloam Kebon Jeruk. Dan Tangerang di AEON Mall BSD City, Living Plaza Bintaro, Tangerang City, dan Lippo Village Karawaci.