Jia tawarkan menu otentik Cina.
Sejak beberapa bulan yang lalu, Anda tak lagi mendapati Shang Palace, restoran Cina legendaris yang berada di Shangri-La Hotel, Jakarta Pusat. Restoran Jia-lah yang kini hadir menggantikannya.
Meski begitu, beberapa hidangan populer yang disajikan Shang Palace masih bisa Anda temukan di sini. Seperti Sichuan Hot and Sour Soup with Lobster and Spring Roll, dan juga aneka jenis dim sum. Secara keseluruhan, Jia tetap menawarkan makanan Cina dengan resep asli, namun dalam penyajian yang lebih modern.
Peking Styled Roasted Duck adalah menu yang paling spesial di sini. Karena terdapat open show kitchen, di mana Anda dapat melihat langsung saat bebek tengah dimasak oleh sang ahli.
Photo Source: http://www.shangri-la.com/jakarta/shangrila/dining/restaurants/jia/
Selain bebek panggang ala peking, satu lagi menu yang direkomendasikan di sini, yakni Crispy Honey Beef. Ini adalah dendeng khas Cina, berupa daging sapi yang diiris tipis dan disiram dengan madu.
Bagi Anda yang menyukai makanan berkuah, Anda bisa memesan La Zhou La Mian Noodle Soup with Beef Shank, yakni mi buatan sendiri dengan kuah segar ditambah irisan daging sapi yang super empuk.
Untuk minuman khas, Jia menawarkn teh Cina premium yang dibuat sendiri dan ditempatkan dalam botol khusus serta disajikan secara dingin. Wangi teh begitu terasa dan pastinya menyegarkan. Pilihan minuman lain adalah koktail yang menggunakan bahan khas Asia seperti leci, cabai merah, markisa, serai, jahe, plum, dan bunga mawar.
Photo Source: http://myfunfoodiary.com
Restoran yang terletak di lantai satu Shangri-La Hotel Jakarta ini jika diterjemahkan dalam bahasa Mandarin berarti pertama. Berbeda dengan ‘pendahulunya’ yang menghadirkan konsep Cina klasik, Jia menghadirkan konsep modern dengan dekorasi kontemporer. Restoran ini menyasar seluruh kalangan usia, dengan harga yang lebih terjangkau mulai dari Rp28.000,- hingga Rp398.000,- per porsi.
Rasa rindu akan Shang Palace pun terobati dengan hadirnya Jia.