Contact Us
Find Our Page
// Instagram
// Follow Us

Jangan Menyerah, Ini Peluang Usaha yang Tidak Pernah Mati

Eskanisa R
11 February 2020
2.508

Peluang usaha yang tak pernah ada matinya sepanjang waktu.

Tengah dihimpit kesulitan ekonomi? Jangan menyerah! Anda bisa menjajal satu di antara peluang bisnis berikut yang menjanjikan dan berpotensi berkembang pesat di masa mendatang.

1. Jual Barang Bekas

Kampanye sustainability tengah digalakan di berbagai sektor. Anda bisa memanfaatkan hal tersebut untuk membuka bisnis jual barang bekas. Bisnis ini pun seperti tidak ada matinya, dari dulu hingga sekarang selalu ada saja peminat barang bekas di pasaran. Tidak mengherankan jika bisnis satu ini cukup menjanjikan untuk digeluti dalam waktu dekat. Anda bisa memulainya dengan menjual barang bekas milik pribadi yang kondisinya masih layak digunakan seperti alat elektronik, pakaian, buku bacaan atau kosmetik.

2. Jasa Pengiriman

Seiring dengan perkembangan e-commerce yang begitu pesat belakangan ini, bisnis jasa pengiriman pun terlihat semakin menjanjikan. Jasa pengiriman memang sangat dibutuhkan untuk mengirim berbagai jenis barang ke dalam dan luar kota, maupun mancanegara.

Pilih salah satu jasa-jasa pengiriman paket ternama yang membuka kesempatan franchise. Beberapa di antaranya bahkan mengklaim tidak membutuhkan modal besar. Sebelum mendaftarkan diri sebagai agen, persiapkan persyaratan (dokumen) yang dibutuhkan, seperti surat permohoan pada jasa pengiriman terkait, fotokopi KTP, fotokopi rekening koran (3 bulan terakhir), fotokopi pembayaran PBB, fotokopi keterangan surat domisili perusahaan, pas foto, dan peta (denah) lokasi yang akan dijadikan gerai.

3. Apotek

Di musim seperti sekarang ini, hampir setiap hari ada saja orang yang jatuh sakit. Tempat yang menjual berbagai jenis obat-obatan tidak pernah sepi dan akan terus dicari. Untuk membuka apotek memang butuh modal awal yang cukup besar, oleh sebab itu harus diimbangi dengan pengetahuan yang mumpuni di bidang (kesehatan) ini agar dapat memberikan pelayanan yang benar, tepat, dan memuaskan.

Intinya, memang jangan putus ada dan mudah menyerah. Yang hidup pasti akan menghadapi cobaan, semuanya bergantung pada keinginan masing-masing manusia untuk bertahan, belajar dari kesalahan, dan berusaha lebih keras lagi.

 

Most Reads

You might also Like!

Editor's Choice

Follow and Join us today!

Follow us 👉 @alinear.id for more interesting updates, promos, and vouchers coming up!⁠

Follow us on Instagram Follow us on Instagram

Click the button below to request our Digital Media Partnership and Affiliate Program 2025. Sign up today to register your business with us. Let's align and shine together with Alinear Indonesia! ✨⁠

Sign Up Sign Up

*Terms & Conditions Applied.

img