Jakarta Culinary Feastival (JCF) 2017 ini merupakan hasil kerja sama antara Ismaya Live dan Go-Jek yang akan digelar tanggal 16-19 November 2017 di Senayan City.
Setelah vakum selama lima tahun, Ismaya Live kembali menyelenggarakan festival kuliner yang akan mengajak para pecinta kuliner berpetualang mencicipi berbagai jenis makanan.
Acara bertajuk Jakarta Culinary Feastival (JCF) 2017 ini merupakan hasil kerja sama antara Ismaya Live dan Go-Jek yang rencananya akan digelar selama empat hari, 16-19 November 2017 di samping Senayan City, Jakarta Selatan.
Yang membedakan JCF dengan festival kuliner lain adalah para pengunjung dapat mencicipi berbagai hidangan yang berasal dari semua elemen kuliner, mulai dari jajanan kaki lima hingga restoran bintang lima. Selain itu, acara ini juga akan menampilkan aktivitas kuliner seperti cooking theater hingga workshop.
Bagi Anda yang tertarik belajar memasak, JCF juga menyediakan kelas memasak langsung bersama chef profesional. Semakin menghibur, karena ada juga live music performance yang akan dibawakan oleh musisi-musisi ibu kota.
Untuk bazar kuliner, tersedia beberapa area, di antaranya area restoran, pasar, dessert and coffee area, food trucks, booze area, GO-FOOD Eatery dan masih banyak lagi.
Bagi Anda yang tertarik datang ke festival ini, kabar gembira, karena tidak akan dipungut biaya apapun. Namun, bagi Anda yang tertarik mengikuti workshop ataupun kelas memasak, Anda bisa melakukan pemesanan tiket melalui GO-TIX. 250 orang pertama yang membeli tiket akan mendapatkan free ride GO-JEK senilai Rp 50.000.