Contact Us
Find Our Page
// Instagram
// Follow Us

Tempat Jiwa Kreatif Bernaung

Damar
20 August 2015
3.980

Indoestri, bengkelnya para seniman sekaligus galeri seni.

Photo: @indoestrimakerspace (Facebook)
 
Indoestri merupakan sebuah studio seni seluas 2000 m2 yang inspiratif. Selain menjadi bengkel bagi para seniman untuk menuangkan inpirasi ke dalam sebuah karya, Indoestri juga berperan sebagai galeri seni. Indoestri memadukan teknologi dan keterampilan. Di sini Anda akan menemukan 3D printers bersandingan dengan mesin frais konvensional.
 

Photo: @indoestri (Instagram)
 
Indoestri mengusung filosofi ‘SelfMade’, di mana semua orang pada hakikatnya adalah natural learner yang bergerak dengan passion dari dalam diri. Menjadi pribadi yang SelfMade akan membuat seseorang menghargai kerja keras dan ketekunan untuk meningkatkan kemampuan. Muaranya, mereka akan dapat mengapresiasi hasil karya diri sendiri dan juga orang lain. Berlandaskan filosofi ini, Indoestri dibangun sebagai tempat yang menyediakan edukasi dan fasilitas bagi para insan kreatif agar dapat berinovasi dan mengeksplorasi proses pembuatan sebuah produk atau industri.
 
Terdapat beberapa ruang di Indoestri yang dapat dipergunakan untuk mempelajari kesenian kulit (leatherwork), logam (metalwork), fotografi, keramik, dan banyak lainnya. Berbagai macam workshop juga rutin setiap minggunya. Setelah puas melihat-lihat, Anda dapat meluangkan waktu sejenak untuk menyesap minuman dan menyantap makanan di café yang tersedia dan tentunya juga dirancang dengan penuh nilai estetika.
 

Photo: @indoestri (Instagram)

Most Reads

You might also Like!

Editor's Choice

Follow and Join us today!

Follow us 👉 @alinear.id for more interesting updates, promos, and vouchers coming up!⁠

Follow us on Instagram Follow us on Instagram

Click the button below to request our Digital Media Partnership and Affiliate Program 2025. Sign up today to register your business with us. Let's align and shine together with Alinear Indonesia! ✨⁠

Sign Up Sign Up

*Terms & Conditions Applied.

img