Roti gempal homemade, fresh dan lezat di Kedai KoKoHo.
Pernah mendengar roti gempal? Salah satu kuliner yang rajin wara-wiri di Instagram ini hampir sama dengan roti panggang. Roti gempal biasanya tersedia dalam dua pilihan, biasa dan gandum.
Namanya Kedai KoKoHo, salah satu lokasinya berada di Ruko Kebayoran Arcade 1 Blok C1 No. 7, Bintaro Sektor 7, Tangerang Selatan. menempati ruko yang cukup luas, Kedai KoKoHo menyulap setiap sudutnya menjadi tempat yang nyaman untuk kongko bersama teman maupun keluarga.
photo source: https://www.instagram.com/kedai_kokoho/?hl=en
Berbeda dengan sebagian besar kafe yang unggul dengan banyak menu makanan dan minuman, Kedai KoKoHo fokus menyajikan roti gempal manis dan asin, nasi goreng, olahan Indomie, kopi durian dan kopi alpukat. Untuk pilihan roti gempal manis ada nogat topping paling laris dengan kacang berlimpah, meses, cokelat, srikaya dan Milo. Sementara roti gempal asin ada abon, telur kornet dan keju.
photo source: https://www.instagram.com/kedai_kokoho/?hl=en
Anda juga bisa memesan kombinasi, untuk mencicipi keduanya, manis dan asin. Roti gempal Kedai KoKoHo tersedia dalam dua porsi, satu (8 potong dengan ukuran lumayan besar) mulai dari Rp26.000 – Rp30.000 dan setengah porsi mulai dari Rp16.000 – Rp18.000. Untuk roti gandum hanya perlu menambahkan Rp3.000 saja. Rotinya dijamin empuk karena dibuat sendiri dan pastinya fresh tanpa menggunakan bahan pengawet.
photo source: https://www.instagram.com/kedai_kokoho/?hl=en
Selain roti gempal, Kedai KoKoHo juga menyediakan nasi goreng dengan porsi besar dan olahan Indomie unik seperti yang dicampur dengan terasi. Topping nasi maupun Indomie-nya beragam, mulai dari bakso, sosis, telur dan kornet, membuat setiap gigitnya lezat dan tentunya mengenyangkan.
Kopi Alpukat dengan topping es krim cokelat dan espreso dan Kopi Durian merupakan menu minuman spesial yang cocok dinikmati bersama roti gempal. Ada juga minuman non-coffee seperti Badak Float, Green Tea Latte, Es Coco Pandan Gembira, Milo Dino dan Regal Milkshake.