Peluang usaha sederhana yang cocok ditekuni ibu hamil agar tetap produktif.
Mengingat bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri hanya tinggal hitungan Minggu, tidak ada salahnya menjajal ide satu ini. Biasanya, kue buatan tangan lebih diminati, sebab rasa, kualitas dan harganya berbeda dengan kue buatan pabrik. Pertimbangkan waktu yang dibutuhkan untuk setiap jenis kue, pertimbangkan juga masa penyimpanan dan pengiriman agar pembeli merasa puas. Bentuk kue dan kemasan juga bisa menjadi penentu berhasil tidaknya usaha kue kering ini.
Photo by Serghei Savchiuc on Unsplash
Ide satu ini bisa dimanfaatkan ketika sedang hamil. Untuk mengisi waktu luang sambil menunggu buah hati lahir ke dunia, kerajinan tangan yang Anda pilih bisa disesuaikan dengan kemampuan. Misal, kerajinan tangan dari kain flannel, mulai dari gantungan kunci, tas kecil, boneka, kerajinan tangan dari kardus bekas berbentuk lampu atau celengan dan masih banyak lagi. Bahkan, jika Anda tidak memiliki ‘tangan kreatif’, masih bisa menggeluti ide satu ini lewat YouTube maupun blog.
Photo by Kenny Eliason on Unsplash
Sebagai salah satu peluang bisnis freelancer, menjadi penulis artikel bisa digeluti oleh ibu hamil untuk menambah pemasukan. Kunci untuk menggeluti ide satu ini adalah tekun dan kreatif. Dengan bermodalkan laptop dan internet, Anda bisa ‘menjaring’ calon klien lebih banyak. Menariknya lagi, Anda bisa menyesuaikan jadwal dengan klien, dengan kata lain tidak harus bekerja setiap hari.