Contact Us
Find Our Page
// Instagram
// Follow Us

Waspadai Penyebab Sering Mengantuk

Sering merasa mengantuk? Waspada tanda-tanda berikut ini yang dapat mengganggu kesehatan!

 
Sering merasa tidur sudah cukup, namun rasa kantuk sering tak dapat terhindari. Jika ini terjadi pada Anda, mungkin ada beberapa faktor yang mengganggu kesehatan. Yuk, cari tahu penyebabnya di sini!
 
1. Diabetes
Glukosa adalah salah satu jenis gula yang ada di dalam tubuh. Jika tingkat glukosa tinggi dan tidak terpakai, otomatis tubuh akan jadi tidak berenergi. Hasilnya Anda bisa merasa ngantuk setiap saat. Untuk mengatasinya, cobalah untuk mengurangi konsumsi gula dari makanan maupun minuman.
 
 
2. Anemia
Kondisi anemia atau kekurangan sel darah merah berarti tubuh Anda juga kekurangan zat besi. Sel darah merah yang berfungsi mendistribusikan oksigen ke seluruh tubuh pun akan ikut berkurang, sehingga Anda akan selalu merasa mengantuk. Jangan heran kalau Anda akan menguap sepanjang hari karena menguap adalah tanda tubuh Anda kekurangan oksigen.
 
3. Dehidrasi
Tubuh yang kekurangan cairan juga dapat menjadi penyebab Anda sering merasa mengantuk. Selain tidak baik untuk kesehatan, salah satu tanda tubuh Anda dehidrasi adalah rasa kantuk yang berlebihan. Jadi jangan lupa untuk penuhi kebutuhan minum air putih Anda sebanyak 1,5-2 liter setiap hari agar tidak dehidrasi ya!
 

Photo by Elisa Ventur on Unsplash
 
4. Makan Terlalu Banyak
Sering mengantuk setelah makan? Ini dikarenakan tubuh membutuhkan energi yang besar untuk memroses makanan yang Anda konsumsi. Jadi, semakin banyak makanan Anda tubuh akan semakin membutuhkan banyak energi. Saat energi banyak dikeluarkan, otomatis rasa mengantuk akan datang. Batasi porsi makan Anda yang baik, demi menjaga kesehatan tubuh.
 
5. Kurang Olahraga
Kurangnya olahraga menyebabkan metabolisme tubuh Anda jadi terhambat, akibatnya tubuh yang kurang bergerak akan membuat Anda sering merasa mengantuk. Padahal olahraga sangat penting untuk menjaga kesehatan tubuh dan menghindari Anda dari penyakit. Lakukan setidaknya 30 menit olahraga setiap harinya agar tubuh tetap sehat ya.

Related Posts

Editor's Choice

Most Reads

Follow us on Instagram!

Follow us 👉 @alinear.id for more interesting updates, promos, and vouchers coming up! ✨

Or, click the button below to join and request the 2024 Alinear Indonesia collaboration & partnership program for your business and promotions.⁠

*Terms & Conditions Applied.

Contact us Contact us
img