Contact Us
Find Our Page
// Instagram
// Follow Us

5 Kedai Roti Bakar di Jakarta dengan Topping Berlimpah

5 kafe di Jakarta yang sajikan roti bakar dengan banyak topping. Simak!

Photo by Jakob Owens on Unsplash  
 
Roti bakar menjadi salah satu camilan andalan saat perut mulai merasa lapar. Di makan di siang hari atau malam hari, sama enaknya.
Di Jakarta sendiri ada begitu banyak kedai roti bakar, mulai dari yang berjualan menggunakan gerobak di pinggir jalan, hingga dijual di kafe-kafe. Tapi jika Anda menyukai roti bakar yang topping-nya berlimpah, Alinear punya rekomendasinya untuk Anda.

1. Warung Wakaka
Yang menjadi daya tarik kedai ini adalah menu yang ditawarkan merupaka jajanan kekinian, seperti Indomie, Taichan, Martabak, Roti Bakar, dan yang mungkin belum pernah Anda coba, Mala Xiang Guo, jajanan ala negeri Tiongkok. Untuk roti bakarnya, Anda harus coba Sweet Nana Tella! Perpaduan roti yang garing, Nutella dan pisang yang berlimpah terasa gurih dan manis.
 

Photo Source: @warung_wakaka

2. RPP (Roti Plus Plus) Muara Karang
Tempat ini menjadi yang paling hits di wilayahnya, cocok untuk tempat nongkrong atau memanjakan perut. Meski tempatnya sederhana, namun tempat ini hampir selalu ramai pengunjung. Tidak heran, karena hampir semua makanan yang ditawarkan enak-enak. Sebut saja Roti Caramel Crunch + Keju + Honey Star. Rasa manis dari Caramel Crunch dan Honey Star terasa pas saat dimakan bersama keju yang asin dan tekstur roti yang agak garing.
 

Photo Source: @rpp.mk

3. Ropang VIP (Tutup Sementara)
Di kedai roti bakar satu ini Anda bisa menikmati Ropang Rainbow. Sesuai namanya, roti panggang ini dihiasi warna-warni di bagian atasnya. Ropang Rainbow terasa semakin nikmat karena di tengahnya juga diberikan topping cokelat keju yang banyak. Kenikmatan ini juga didukung dengan roti homemade-nya yang garing.
 

Photo Source: @ropangvip

4. Warunk Esteen
Sedikit bergeser dari Jakarta, di Tangerang ada juga kedai roti bakar dengan topping yang tidak pelit. Warunk Esteen menawarkan Cheese Kaya Toast yang akan membuat Anda ketagihan.

5. Ropang Hey Hey
Di sini Anda bisa mencicipi Ropang Oreo atau Banana Brulee. Uniknya, Ropang Oreo ini menggunakan roti yang terbuat dari charcoal bread. Sebagai topping-nya terdapat marshmallow meleleh, Oreo, dan Ovomaltine, sangat berlimpah!

Photo Source: @ropangheyhey

Related Posts

Editor's Choice

Most Reads

Follow us on Instagram!

Follow us 👉 @alinear.id for more interesting updates, promos, and vouchers coming up! ✨

Or, click the button below to join and request the 2024 Alinear Indonesia collaboration & partnership program for your business and promotions.⁠

*Terms & Conditions Applied.

Contact us Contact us
img