5 cara mudah menghemat baterai Android.

Rasanya, di zaman seperti ini ada banyak sekali orang yang sangat menggantungkan hidupnya pada ponsel. Meski menjadi salah satu kebutuhan pokok, ada saja kendala yang terjadi, seperti baterai ponsel yang cepat habis. Anda sering mengalami hal serupa? Berikut 5 cara mudah untuk menghemat baterai ponsel terutama bagi pengguna Android.

1. Tidak Menghapus Recent Apps

Ternyata banyak pengguna Android yang keliru dengan menganggap bahwa membersihkan aplikasi yang aktif di background dapat menghemat baterai ponsel. Meskipun sederet aplikasi yang masuk ke dalam recent apps sudah diberhentikan, sebenarnya masih disimpan dalam memori (cache). Dengan menghapus recent apps yang tersimpan dalam memori (cache) justru membuat baterai ponsel cepat habis karena sistem akan membuka sistem aplikasi dari nol. Dengan kata lain, membutuhkan lebih banyak daya ketimbang langsung mengakses memori yang tersimpan dalam cache.

2. Matikan Mode Auto-Brightness

Kebanyakan pengguna ponsel baru kurang memperhatikan hal sepele ini. Mengaktifkan mode auto-brightness pada ponsel justru membuat baterai lebih boros. Mengapa demikian? Sensor cahaya yang terdapat pada bagian atas ponsel akan terus mencari dan mendeteksi intensitas cahaya yang ada di sekitar Anda. Aktivitas yang ternyata berlangsung lama dan terus menerus tersebut akan menyedot baterai ponsel.

3. Gunakan Mode Airplane saat Sinyal Lemah

Lemahnya sinyal disebabkan oleh banyak hal, salah satunya lokasi. Di tempat-tempat tertentu, ponsel yang Anda gunakan harus bekerja keras untuk mendapatkan sinyal. Untuk menghemat baterai, segera aktifkan mode airplane (mode pesawat terbang). Anda dapat kembali mengaktifkan mobile data setelah sampai di tempat yang strategis.

4. Matikan GPS untuk Aplikasi yang Tidak Penting

Terkadang ada beberapa aplikasi yang mengharuskan Anda untuk mengaktifkan GPS dan menggunakannya untuk mendeteksi lokasi. Untuk menghemat daya baterai, tidak ada salahnya mematikan GPS untuk aplikasi yang tidak Anda butuhkan, seperti Twitter, Facebook, Path atau Instagram.

5. Gunakan Mode Hemat Daya

Terakhir, fitur power saving mode (hemat daya) ini tidak hanya tersedia di Android namun juga iOS. Fitur ini akan memaksimalkan beberapa teknik untuk mempertahankan performa ponsel meski baterai mulai melemah, seperti mematikan koneksi Bluetooth dan Wi-Fi sekaligus menurunkan kecerahan layar.