Jika Anda menjalani gaya hidup yang tidak sehat, maka kemungkinan besar tubuh Anda akan mengirimkan tanda peringatan untuk mencegah terjadinya penyakit pada tubuh.
1. Rambut Rusak
Ada sebagian orang yang dikaruniai rambut sehat dan tebal, namun ada juga yang tidak seberuntung itu. Akan tetapi, rambut indah tak hanya berasal dari faktor gen, tapi juga faktor lainnya dari dalam tubuh.
2. Kerutan
Kita semua memang akan berkeriput saat menua. Namun, kita bisa mengendalikan seberapa cepat tanda-tanda penuaan akan muncul dengan cara menghindari kebiasaan yang tidak sehat, seperti merokok.
Photo by Caju Gomes on Unsplash
3. Sakit Gigi & Gusi
Jika Anda sering mengalami nyeri pada gigi atau gusi berdarah, kemungkinan terdapat gangguan kesehatan pada tubuh Anda. Terlalu sering merokok dan mengonsumsi alkohol memang berdampak langsung pada kesehatan mulut.
4. Gangguan Pencernaan
Jika perut terasa tidak nyaman setelah makan, seperti merasa kembung, mulas, nyeri, atau sulit buang air besar, itu merupakan pertanda bahwa Anda memiliki pola makan yang buruk. Salah satunya disebabkan karena kekurangan serat. Setiap hari kita direkomendasikan mengasup serat sekitar 25-35 gram.
5. Luka Sulit Sembuh
Luka kecil di kulit sering lama sembuh? Mungkin itu disebabkan oleh pola makan Anda yang tidak sehat, sehingga tubuh kekurangan nutrisi. Ini menandakan Anda harus lebih rajin mengasup buah dan sayuran, serta lemak yang sehat.